Blogger Berbagi Info Resep Masakan, Makanan, Minuman, Ramalan Bintang Zodiak Terkini, Info Jadwal Film XXI Bioskop, Tips Dekorasi Rumah Minimalis, Tips Android

Desain Interior Rumah Bernuansa Imlek

Tahun baru Imlek segera tiba, untuk Anda yang merayakan Imlek, mendekorasi ruangan rumah dengan nuansa Imlek akan menambah meriahnya suasana. Buat Anda yang tidak merayakan Imlek dapat menambah wawasan dan ide untuk mendekorasi ruang Anda dengan atmosfer tradisional timur khususnya dari Negara Tirai Bambu,


Menyambut tahun baru Imlek ini, mari bereksperimen dengan desain rumah idaman style yang satu ini, Chinoiserie style. Style ini adalah perpaduan gaya Eropa dengan Asia, dengan desain yang elegan dan simetris. Karakter khas desainnya memadukan furnitur dan dekorasi gaya klasik Eropa dengan sentuhan aksen traditional Asia. Perpaduan dua gaya itu menghasilkan desain tradisional Asia yang elegan, terasa ringan karena warna dan detail rumit yang telah direduksi. Warna yang sering digunakan adalah kombinasi biru dan putih. Tips menata Interior Chinoiserie Style
- Pilih furnitur, lemari, kursi atau sofa bergaya klasik dengan material utama kayu berwarna coklat muda sehingga terkesan ‘warm’ atau warna-warna vintage sehingga terkesan ‘jadul’.
- Beri aksen bantal pada kursi atau sofa dengan upholster sutra berwarna biru, putih atau hijau dengan motif tradisional Asia, seperti naga,ikan, burung dan figur-figur mitologi China.
- Untuk mempertegas tema Chinoiserie style gunakan wallpaper silk bermotif burung , bambu, lukisan tembok China dan lain-lain, dengan warna dasar biru atau putih.
- Letakkan keramik China berupa guci, piring, teko beraneka ukuran disudut –sudut ruangan atau diatas meja.
- Tambahkan lampu gantung berbahan tembaga dengan garis klasik.
- Selanjutnya tata keseluruhan furnitur dan aksesoris dengan simetris atau seimbang.

ANTIK DENGAN GAYA CHINA PERANAKAN

Akulturasi budaya China dengan budaya lokal di Asia Tenggara seperti Melayu, Jawa, Sunda dll yang telah berlangsung sejak zaman kolonial, menghasilkan jejak budaya yang sangat unik. Yang unik dari furnitur China Peranakan ini adalah perpaduan gaya dari China daratan dan gaya lokal setempat yang dapat dilihat dari detail ukiran. Menata interior ala China Peranakan tentunya membutuhkan furnitur antik dari era kolonial. Namun karena keterbatasan koleksi dan harganya yang mahal, kita dapat menyasatinya dengan tips-tips berikut ini ;
- Furnitur tradisional Indonesia seperti kursi, lemari atau amben berukir khas Madura dapat menjadi pilihan untuk furnitur utama.
- Tambahkan aksen Oriental dengan upholster bantal berbahan sutra dengan pilihan warna merah, biru dan coklat dengan aksen motif lukisan bergaya China.
- Selalu mix and match furnitur tradisional Nusantara dengan aksen tradisional china melalui keramik, koleksi piring, lukisan dan lain-lain.
- Baju chiongsam dan Shanghai dress juga dapat menjadi point of interest apabila di display dengan baik di dinding.

SENTUHAN ORIENTAL MELALUI AKSESORIES

Tidak punya budget lebih untuk mendekorasi rumah menyambut Imlek tahun ini? Cukup gunakan furnitur yang ada dan berikan aksen-aksen kecil berupa aksesoris Chinoiserie di hunian Anda, bisa jadi interior hunian Anda bertransformasi menjadi Contemporary Chinoiserie style. Berikut ini beberapa tips mendekorasi rumah dengan seminim mungkin perubahan namun tetap ‘chic’ menyambut Imlek tahun ini ;
- Letakkan porselen berupa piring antik China dengan beraneka ukuran yang disusun diatas coffee table atau di meja ruang tamu anda.
- Tambahkan aksesories berupa guci atau porselen miniatur tembok China di meja Konsol Anda, kesannya akan berubah, akan terasa sentuhan orientalnya.
- Alternatif lain tambahkan lukisan khas dari negeri Tirai bambu, berupa pemandangan lansekap atau hewan mitologi China sebagai backdrop ruang tamu.
- Pilih salah satu bidang dinding yang paling pas untuk jadi ‘point of interest’, tambahkan wallpaper dengan motif burung khas China dengan warna dasar putih, biru atau hijau.
- Ganti upholster bantal dengan motif burung, mitologi China dengan warna yang senada dengan sofa sehingga tetap terkesan elegan.
- Pajang salah satu furnitur antik era chinoiserie atau tradisional Chinese, kekontrasannya dengan furnitur modern disekitarnya akan menjadi daya tarik yang unik.
- Kunci penataannya adalah jangan ragu untuk memadu madankan aksesoris gaya chinoiserie atau tradisional Asia dengan furnitur modern Anda, hasilnya akan terlihat kontras dan eksotis.

WARNA INTERIOR MENURUT FENG SHUI

Tahukah Anda bahwa Warna dapat membawa harmoni energi? Imlek tahun ini adalah momen yang tepat untuk mengubah tatanan interior hunian Anda. Hal yang paling mudah untuk mengubah kesan dan suasana interior adalah dengan mengganti warna cat dinding interior hunian Anda. Berikut karakter warna menurut Feng Shui :
- Merah, merah mempunyai karakter kuat dan dominan, merah juga adalah tanda berani. Merah juga berkaitan dengan sifat hangat serta kemakmuran, perlindungan, sukacita dan keberuntungan. Berdasarkan feng shui, warna merah tak sesuai di aplikasikan pada ruang makan, kamar tidur, dapur dan ruang kerja.
- Kuning, mempunyai karakter ceria mewakili kebahagian, kebijaksa-naan dan menyenangkan. Buah pisang yang identik dengan warna kuning dipercaya membuat otak rileks dan membantu pencernaan. Sifat itu melekat erat pada warna kuning. Sifat lain dari warna ini adalah optimis, akal dan ketegasan.Sifat negatifnya adalah berlebihan dan kekakuan. Warna ini cocok untuk di aplikasikan pada ruang dapur dan pintu masuk.
- Oranye, mempunyai sifat optimis, daya tahan, menyalakan energi dan penuh inspirasi.
- Hijau, seperti warna asli dedaunan, warna ini mempunyai karakter menenangkan dan menyegarkan. Warna hijau juga dikaitkan dengan pertumbuhan, kesuburan dan harmoni. Warna ini cocok diaplikasikan pada kamar tidur dan kamar mandi.
- Biru, seperti air laut, dikaitkan dengan rasa damai dan menyejukkan. Biru juga dikaitkan dengan spiritualitas, kontemplasi, misteri dan kesabaran. Sifat negatifnya adalah melankolis dan curiga. Warna ini cocok untuk ruang tidur, ruang terapi dan meditasi.
- Putih, simbol dari kesucian, kemurnian dan awal yang baru. Sifatnya bersih dan segar. Sifat negatifnya ; dingin dan hampa tanpa kehidupan. Warna ini cocok digunakan pada ruang kerja.

Sekian informasi yang dapat kami berikan mengenai desain interior rumah, semoga informasi yang kami update pada anda dapat memberikan sumbengsih yang bermanfaat dalam anda mendesain rumah. Untuk informasi yang lain anda juga jangan sampai tertinggal untuk membaca Rumah Bernuansa Tradisional Yang Simpel dan Koleksi Desain Kamar Mandi Rumah Minimalis Modern


Bagikan ya: Facebook Twitter Google+

Desain Interior Rumah Bernuansa Imlek

Posted by Mandy Bulles, Published at 6:00 PM.

Comments Facebook :

No comments:

Post a Comment